Sungguh Tidak Adil !

Rasanya sungguh tidak adil !
Kita belum bertemu, tapi seribu makian sudah aku pendam dalam hati. Bisakah kau mengerti ? Aku ingin segera bertemu dan menyelesaikan ini, tapi.... Kenapa engkau sama sekali mengabaikannya ?
Hei.. aku cuma seorang mahasiswa yang selalu belajar terhadap semua kesalahan dan berjuang hingga titik darah penghabisan. Walau harus sampai menangis darah akan kulakukan demi hasil yang baik. Tapi apa kau peduli ? Rasanya ini benar-benar tidak adil.
Kepada seorang teman yang hanya ikut saja kerjaannya. Dan kepada teman yang dekat denganmu, profesionalah sedikit. DIA TIDAK SELALU MENGERJAKAN TUGASMU. Sedangkan aku, selalu mengerjakan tugasmu. Tapi kenapa dia memiliki nilai yang berbeda. Apakah ini hanya konspirasi semata ? Atau hanya kebetulan semata.
Dia tidak mengerjakan tugasnya dengan baik. Yang paling penting adalah PLAGIARISME yang selama ini adalah suatu keharaman bagi civitas akademika. Buktinya ? Engkau memberikan nilai yang sangat bagus :
adalah A- !
Sungguh amat disayangkan. Aku benar-benar tidak habis pikir. Aku mengirimkan pesan singkat agar kau memeriksa kembali nilaiku. Tapi huruf di KHS tak juga berubah hingga detik ini. Aku tak boleh menangis. Aku wanita tangguh ! YANG BISA BERJUANG SENDIRI. BUKAN ANAK MANJA YANG TUGASNYA MINTA DIBIKININ !
Aku tahu dan mengerti, tak ada efeknya aku marah melalui media satu ini. Tapi paling tidak aku telah menumpahkan semua yang ada di dalam hati. Aku tak mau sakit hati. Aku tak mau jadi stres karena memikirkan NILAI YANG TAK ADIL. Kalau toh nilai harus diperjuangkan melalui berkelahi, aku siap. Bahkan aku siap berkelahi di depan mereka yang hanya diam dan tak berbuat apa-apa untuk nilainya.
Aku mahasiswa yang beruntung, bisa masuk melalui jalur beasiswa. Aku berjuang untuk mendapat nilai yang baik tanpa mengesampingkan hak dan tanggung jawabku sebagai anak. Aku berjuang untuk mereka, yang memberiku sesuap nasi. Hidup itu kejam untuk orang sepertiku. Yang rela memperjuangkan setiap detiknya untuk mengerjakan tugas dari makul-makul itu. Tapi hasilnya ? Bisa ditanyakan sendiri pada orang yang tidak mampu memberikan keadilan bagi anak didiknya.
Aku berharap, kita bisa bertemu dan menyelesaikan urusan ini. Aku berharap, engkau membuka mata hati dan pikiranmu untuk melihat bagaimana perjuanganku ini.
Semoga saja....

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Aaaaaaaaaaaaaaaaarrgh !!

KKN itu (2)

Cinta (Rose) Ala LEE HI